Bertempat di sebuah tempat makan daerah Kebayoran, Torino Osteria Italiana, European Union in Indonesia mengadakan Blogger Gathering. Saya sebagai pecinta benua biru ini tentunya tidak mau melewati acara tersebut. Saya lebih memilih hadir di event ini daripada mengerjakan tugas wawancara dari tempat saya bekerja - uang mah mudah didapatkan setiap ari namun event tertentu tidak selalu ada :)
Bloggers : Hayo, bisa nebak mana saya dan Owien? |
Saya hadir bersama Owien pukul 14.15. Acara dibuka oleh MC tepat pukul 15. On Time! *Secara gitu salah satu pembicaranya adala Mr.Colin Crooks, Wakil Duta Besar Eropa untuk Indonesia, Brunei Darusalam dan ASEAN (Mohon koreksi apabila ada yang harus dibenarkan :))
Sekejap, sekitar 5 menit video diputar : "Europe/Whenever You Are Ready."
Sebagai Pembicara pertama adalah Mr.Colin Crooks yang memberikan informasi mengenai acara "Destination Europe Travel & Culture Fair". Pada acara tanggal 18-19 October 2014 akan hadir 24 negara anggota Uni Eropa yang menyugukan 50 acara pameran dan pertunjukan seni budaya, info beasiswa, kuliner, travel agent, dan hiburan lainnya. Akan ada juga pengundian 8 tiket penerbangan ke Eropa!*cihhuuuuy*
Platinum Sponsor acara ini adalah : Lufthansa, AirFrance, KLM. Gold Sponsors : Mandiri, Turkish Airlines. Silver Sponsors : Lafayete, Telkomsel, Lego, Diageo, Bag's City.
Platinum Sponsor acara ini adalah : Lufthansa, AirFrance, KLM. Gold Sponsors : Mandiri, Turkish Airlines. Silver Sponsors : Lafayete, Telkomsel, Lego, Diageo, Bag's City.
Kebayang seru deh acara-nya. Diselenggarakan di : Balai Kartini Jakarta.
Pembicara berikutnya adalah : Marischka Prudence, Travel Blogger/Writer serta Bunga Manggiasih (Namanya susah banget dibacanya untuk orang Belanda ya?Gimana waktu kuliah di Belanda nih?hihhihi), Penerima Beasiswa Erasmus Mundus Master Programme in Public Policy 2011-2013. Kedua cewek berprestasi ini berbagi pengalaman saat mereka traveling dan belajar di Eropa.
Tanya jawab dibuka 3 bagian, dari pertanyaan pengurusan visa Schengen, makanan halal dan menjalankan ibadah di Eropa dan serba serbi berada di Eropa. Menurut Mr.Wadubes EU, segala hal yang ada di Eropa sama halnya seperti di Indonesia, ada yang murah dan ada yang mahal karena beragamnya Eropa. Kalau mau transportasi murah bisa beli 'Passticket" yang bisa digunakan keliling Eropa. Penginapan murah-pun banyak tersedia di perkotaan Eropa.
Acara ditutup dengan menyantap Pasta dan Pizza, masakan Italia - salah satu negara anggota European Union.
Minat ke Eropa, baik untuk belajar ataupun wisata? Silakan hadir di acara : "Destination Europe 2014" . Nanti kita bisa kopdaran... :)))
Oh ya, Mr.Colin Crooks rekomendasikan kampung halamannya, Irlandia Utara dan kota-kota bersejarah di Eropa untuk kita kunjungi.
Oh ya, Mr.Colin Crooks rekomendasikan kampung halamannya, Irlandia Utara dan kota-kota bersejarah di Eropa untuk kita kunjungi.
Mau Bisnis asal Swedia Eropa? Hubungi saya di 0818477757 (SMS ya kalau belum terjawab :))
Nama saya habis dijagal nyaris semua orang semasa sekolah di Belanda dan Hungaria. Paling repot urusan "ng" dan huruf2 vokal, jadi biasanya mereka salah ucap: "bung-ga meng-gih-e-sih". Awalnya masih sibuk benerin dan kasih tau ucapan yang betul bagaimana, tapi lama2 bosen juga dan saya biarkan saja, ahaha...
ReplyDeletewww.bungamanggiasih.com
This comment has been removed by a blog administrator.
ReplyDeleteThis comment has been removed by a blog administrator.
ReplyDeleteThis comment has been removed by a blog administrator.
ReplyDeleteDank u utk sharingnya, Mba Bunga :) Happy wedding juga...
ReplyDelete