Sunday 17 June 2018

Membeli Istana Surga Secara Online di Blibli.com



Bulan Ramadhan 1439 H telah kita lalui dengan keharuan yang mendalam. Bulan penuh rahmat, ampunan yang bahkan di dalamnya terdapat 1 malam yang lebih indah dari malam 1000 bulan telah kita lalui bersama. Insya Allah segala amal ibadah kita selama bulan tersebut diterima Allah Swt dan kita kembali mulia laksana bayi yang terlahir di dunia. Aamiin....
Apa saja yang telah kalian kerjakan di Ramadhan 1439 H? Tentunya kalian sangat memanfaatkan kesempatan dengan segala kebaikan serta berbagi kebahagiaan kepada dunia bukan? Kalau saya sih “yess”. Alhamdulillah, walaupun ini Ramadhan pertama tanpa di Ibu (Karena Ibu saya meninggal dunia di akhir bulan Januari 2018), namun saya sangat memanfaatkan bulan suci ini dengan menebar kebaikan semata karena Allah Swt. Saya harus tetap bahagia walaupun Ibu telah mendahului saya ke alam perjalanan berikutnya menuju pulang ke kampung kami, yaitu kampung akhirat surga nan indah penuh kebahagiaan. Justru saya harus berbagi kebahagiaan ke lebih banyak orang yang merupakan salah satu cara agar saya kembali dipertemukan dalam kebahagiaan bersama kedua orang tua dan saudara-saudara kami yang telah mendahului kami.
Saya berniat untuk membeli istana di surga bagi kedua orang tua dan keluarga lainnya. Terdengar mustahil? Jangankan membeli istana di surga, sedangkan membeli rumah di dunia saja kerepotan menyicil KPR-nya....Itukah yang terlintas di benak sebagian masyarakat kita? Hehehe...padahal untuk membeli istana di surga justru terasa lebih ringan, bahkan membahagiakan diri kita sendiri juga loh!

Dok.repstatic

Membeli Istana di Surga Dengan ZISWAF
ZISWAF seakan merupakan mata uang untuk membeli istana di surga-NYA. Belum tahu apa itu ZISWAF? ZISWAF adalah Zakat, Infak, Sedekah dan Wakaf. Aktifitas filantropi , yakni berdonasi terutama kepada mereka yang berhak memerlukannya. Bersedekah ke pengemis di jalanan atau yang nongkrong di rumah-rumah ibadah dengan wajah memelas? No, BIG NO. Menurut info terpercaya pengemis di jalanan kota-kota besar telah tersistem terorganisir. Pengemis diberi wilayah operasional dan menyetor kepada preman dan oknum tertentu. Seringkali mereka menzhalimi anak-anak, memanfaatkan agar orang-orang kasihan dan memberinya uang. Sudahlah, yang seperti ini, andaipun kita jatuh iba maka yang terbaik adalah memberi mereka makanan dan minuman saja. Jangan uang. Kalau kita terus memberi ke mereka, maka kita memakmurkan preman dan oknum tertentu tadi. Percaya tidak jika ada mereka ada yang memiliki deposito diatas Rp 100 juta, Honda CRV dan masih banyak lagi simbol kemakmuran yang mereka miliki. Hih,mendingan kita bantu pedagang kecil atau penjual jasa deh daripada memberi uang ke pengemis terorganisir ini.
Kalau saya pribadi dan menyarankan agar kita sebaiknya berdonasi melalui lembaga-lembaga terpercaya yang secara berkala arus keuangannya di audit oleh lembaga profesional.
Nah inilah yang saya tingkatkan “transaksi”-nya di “Kebaikan Ramadhan”. Berbagi kebahagiaan melalui lembaga-lembaga filantropi terpercaya. Penerima donasi-nya juga pastilah telah disurvey dengan akurat. Masyarakat pra-sejahtera sesungguhnya tanpa drama seperti pengemis jalanan. 

Sunday 10 June 2018

Dengan CekKLIK Pangan Lebaran Kita Akan Aman

Menjelang hari raya swalayan dan pasar pasti ramai dengan promo produk makanan dan minuman sebagai bahan baku pangan dan parcel yang akan dihadiahkan kepada relasi kerja/bisnis, teman, kerabat atau keluarga. Ketika Ayah saya masih bersama kami di dunia, setiap menjelang Lebaran rumah kami pasti ramai dengan aneka parsel kiriman dari network beliau. Jumlahnya puluhan, bahkan pernah mencapai lebih dari seratus parsel. Kami anak-anaknya di malam khusus diperkenankan memilih parsel-parsel tersebut dan membawa-nya ke kamar masing-masing. Dahulu kami memilihnya berdasarkan desain-nya yang bagus serta isi dari parsel tersebut banyak makanan dan minuman yang kami gemari. Alhamdulillah, kami tidak menemukan kerusakan pada makanan minuman di parsel tersebut.
Setelah Ayah meninggal dunia, kami Ibu masih menerima berbagai parsel dari kerabat dan  keluarga kakak-kakak saya yang telah menikah. Tentu jumlahnya tidak sebanyak ketika Ayah masih ada. Yang pasti lebih dari 5 parsel dan terbanyak belasan parsel saja. Saya jarang memeriksa kondisi barang dalam parsel ketika Ibu menerima parsel-parsel tersebut. Tahun ini merupakan pertama kalinya saya berlebaran tanpa kedua orang tua – Ibu saya meninggal di awal tahun 2018, berarti sudah dapat dipastikan semakin sedikit parsel di rumah saya. Saya masih menerima beberapa parsel, tetapi bukan makanan minuman yang dijual di swalayan pada umumnya. Tetapi menjelang lebaran tahun ini justru saya yang harus banyak memberikan parsel berisikan makanan dan minuman kepada security team di perumahan tempat tinggal saya. Di bulan Ramadhan dan menjelang Lebaran mereka pasti harus lebih baik lagi kerjanya karena penghuni rumah di perumahan kami banyak yang berlibur dan assisten rumah tangga-nya mudik. Mayoritas penghuni perumahan di tempat tinggal kami tidak merayakan Hari Raya Idul Fitri. Tetapi masjid dan area lapangan di perumahan kami menjadi tempat shalat bagi masyarakat muslim yang melakukan shalat Taraweh dan Idul Fitri. Mereka mayoritas mengendarai kendaraan roda empat milik pribadi, sehingga security team perumahan pasti harus lebih banyak mengawasi parkiran mereka. Menjelang Lebaran mereka harus lebih mengawasi rumah-rumah yang ditinggal penghuninya berlibur. Karena inilah saya harus memberikan parsel berisikan makanan terbaik dan sehat agar menunjang pekerjaan mereka dan tetap sehat serta bugar di hari lebaran dan setelahnya.
Alhamdulillah, saya mendapat undangan untuk menghadiri Talkshow “Pangan Aman Lebaran” yang diselenggarakan BPOM RI pada tanggal 5 Juni 2018 di Pejaten Village. Tentunya ini sangat bermanfaat untuk masyarakat umum dan khususnya untuk saya yang sudah berniat memberikan parsel berisikan makanan dan minuman terbaik untuk security team di perumahan tempat tinggal saya.

PASTIKAN PANGAN LEBARAN KITA AMAN
Makanan dan minuman yang kita berikan kepada orang lain dan kita konsumsi sendiri tentunya harus yang terbaik. Harus aman dikonsumsi. Oleh karenanya beruntung sekali dapat mengetahui mengenai CekKLIK. Jika kita ingin membeli atau konsumsi pangan maka pastikan kita mengecek KLIK. 



KLIK adalah :
K yaitu Kemasan : Pastikan Kemasan produk dalam kondisi baik, tidak berlubang, sobek, karatan, penyok, dll.
L yaitu Label : Baca informasi produk yang tertera pada Labelnya dengan cermat.
I yaitu Izin Edar : Pastikan memiliki Izin Edar dari Badan POM. Izin Edar dapat dicek melalui aplikasi android Cek BPOM.
K yaitu Kedaluwarsa : Pastikan tidak melebihi masa Kedaluwarsa.


Sunday 3 June 2018

Pesta Diskon dan Hadiah di Pameran Terbesar Se-Asia Tenggara, Jakarta Fair 2018

Bloggers Belanja di PRJ , Berburu Harga Promo :D
Jakarta Fair atau sebelumnya juga terkenal dengan Pekan Raya Jakarta merupakan ajang pameran legendaris di pusat kota Jakarta. Bagaimana tidak legendaris jika penyelenggaraan tahun 2018 merupakan gelaran Jakarta Fair ke-51 alias lebih dari setengah abad. Saudara dan kerabat saya yang tinggal di luar Jakarta setiap tahunnya meluangkan waktu berkunjung ke Jakarta Fair. Saya sampai kagum loh dengan antusias mereka meluangkan waktu dari luar kota (Jawa Tengah dan Jawa Timur) demi menghadiri pameran yang berlokasi relatif dekat dengan tempat tinggal saya.
Jakarta Fair Kemayoran merupakan ajang pameran terbesar, terlama dan terlengkap di Asia Tenggara. Nggak heran yach jika saudara-saudara saya bela-belain datang dari daerah untuk mengunjunginya. Beberapa tahun terakhir saya absen tidak berkunjung ke Jakarta Fair Kemayoran karena merasa harga-harga yang ditawarkan tak berselisih jauh dengan harga di pusat perbelanjaan atau marketplace di internet. Hingga akhirnya beberapa waktu lalu seorang teman mengajak saya berkunjung ke Jakarta Fair Kemayoran 2018. Saya tidak menolak ajakannya. Pas banget deh ada beberapa peralatan rumah tangga yang ingin saya beli, tetapi saya agak ragu jika membelinya melalui marketplace. Siapa tahu di pameran ini saya bisa menemukan barang-barang yang akan saya beli.
Menjelang petang hari Sabtu 26 Mei 2018 saya menggunakan jasa transportasi mobil online dari rumah langsung menuju Jakarta International Expo Kemayoran Jakarta Pusat. Jika berkunjung bersama keluarga , biasanya kami membawa mobil pribadi – namun karena saya berangkat ditemani oleh seorang saudara maka saya lebih nyaman menggunakan jasa transportasi online, mengingat seringkali kami sulit menemukan tempat parkir dan macetnya di sekitar area Kemayoran. Bersyukur petang itu area Kemayoran masih lenggang sehingga saya dapat lancar dan turun tepat di depan pintu masuk pameran. Barangkali juga karena hari itu bertepatan dengan bulan Ramadhan, dan Jakarta Fair Kemayoran 2018 diselenggarakan ke-3 kalinya bertepatan dengan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri.

ANEKA HARGA PROMO DIGELAR
Ketika kami berkeliling Jakarta Fair 2018, saya kaget loh begitu melihat harga-harga promo-nya yang emang besaaar!! Berbagai kebutuhan rumah tangga dan gaya hidup lainnya benaran diskon-nya. Nggak bohong-bohongan...hahaha....Saya khan lumayan sering tuh membanding-bandingkan harga barang di mall dan di online shop, ternyata di Jakarta Fair 2018 harga benar-benar sangat terjangkau. Harga karpet yang biasa dibandrol diatas 1 juta-an (bahkan lebih dari 2 juta) terlihat hanya Rp 500,000 ,- , bantal brand terkenal yang biasanya dijual dengan harga lebih dari Rp 150.000 saya lihat hanya Rp 50,000 ,-/satuannya.


Berbagai voucher diskon besar-besaran juga bisa didapatkan melalui mobile aplikasi  bernama “Jakarta Fair” yang dapat di download di Apps Store dan Play Store. Melalui aplikasi ini kita bisa mendapatkan ribuan hadiah langsung dan promo dari JD.ID, Lottemart, Matahari, League, dll.
Bahkan kita dapat memenangkan grandprize dari aplikasi ini loh. Hadiahnya sangat menarik,yaitu : 4 unit mobil dan 40 unit motor. Lantas masih ada Undian Kejutan Lebaran. Bagi yang beruntung akan mendapatkan hadiah berupa 5 unit sepeda motor, 5 unit smartphone, 5 unit LED TV, 3 unit voucher belanja Lottemart masing-masing 3 juta dan 2 juta.

Aaah, pasti kamu kepengen juga khan?! Mari kita belanja bareng-bareng ke Jakarta Fair 2018.