Sunday, 27 November 2016

Star Wars Cosmic Shell Card Ciptakan Belanja Seru di Hypermart

STAR WARS. Saya mengenal film ini sejak masih kecil karena Ayah dan kakak-kakak menggemari segala hal yang berkaitan dengan film science fiction. Hingga kegemaran terhadap STAR WARS terus berlanjut ke keponakan-keponakan kami. Mereka tidak segan menyisihkan uang jajan untuk melengkapi koleksi yang berkaitan dengan film yang diproduksi oleh Lucas Film . Dahulu saya pernah membayangkan menjadi Padmé Amidala. Ketertarikan saya terhadap Amidala tidak mengalahkan putri-putri di cerita Disney. Kini STAR WARS ditangani dan didistribusikan oleh Disney, walaupun Amidala sudah tidak ada di film STAR WARS yang beredar di bulan December 2015, tetapi istri  Anakin Skywalker dan ibu kandung Princess Leia Organa dan Luke Skywalker tetap terkenang di hati saya. Ketika menyaksikan Star Wars The Force Awakens tahun lalu saya menduga akan ada regenerasi pada tokoh-tokoh-nya , dan berharap akan lebih baik dan dapat diterima oleh berbagai lapisan masyarakat umum dari segala usia. Pada text sebelum film tersebut dimulai terbaca bahwa film ini untuk ‘segala usia’.
Feel like Padme Amidala :p...hahaha... :D


STAR WARS memang telah membentuk komunitas pecinta-nya dengan solid. Anggota komunitas ini seringkali berkumpul melakukan aktifitas yang berkaitan dengan STAR WARS. Secara berkala diadakan STAR WARS DAY yang juga pernah saya hadiri. Disini berbagai collectible dan menchandising dipamerkan dan dijual. Karena keberadaannya hampir mencapai 30 tahun maka penggemarnya  banyak yang telah memiliki keturunan. Hal yang membuat saya dan kakak sempat berpandangan takjub, ketika diadakan STAR WARS DAY di Balai Kartini, seorang Ibu muda memanggil-manggil,”Anakin....Anakin...” . Ya, Ibu itu memberi nama ke anaknya dengan Anakin, nama asli DARTH VADER! Luar biasa, begitu fanatiknya dengan film ini maka anak-nya diberi nama tokoh tersebut.
Tak jarang kami mengeluarkan uang beratus-ratus ribu atau bahkan berjuta-juta untuk barang-barang koleksi yang berkaitan dengan STAR WARS. Barang koleksi tersebut diantaranya comic, graphic novel, movie replica, video games ,action figures, poster, dan ....cosmic shell (Ssstt...nanti saya mau cerita soal ini! Baca terus sampai tuntas yach : ) ) . Tahun lalu setidaknya saya membeli t-shirt bergambar DARTH VADER dari Uniqlo seharga lebih dari Rp 300.000 untuk t-shirt  pria berlengan pendek. Bahkan salah 1 komunitas STAR WARS di Indonesia yang sudah diakui oleh Disney dan Lucas ,anggotanya memiliki koleksi  berbagai kostum dan untuk mendapatkan kostum yang ber-standar Lucas film, para anggota –nya harus mengeluarkan biaya yang tidak sedikit, diantaranya memesan produk tersebut dari luar negeri dan merakitnya.Menurut salah satu anggota yang memiliki kostum The Emperor Palpatine jika di total harganya  maka dengan uang tersebut bisa terbeli mobil di Indonesia.

Selalu hadir dalam acara Star Wars dari tahun ke tahun :)
Euphoria  STAR WARS memendar luar biasa di Indonesia tahun 2015. Kami telah menanti film tersebut sejak tahun 2013 saat film tersebut diumumkan akan segera diproduksi kembali setelah bertahun-tahun kami absen menyaksikan film terbaru-nya. Lebih ‘histeris’ lagi bagi FANBOY dan FANGIRL (Sebutan bagi penggemar STAR WARS)  di Indonesia ketika mendapat berita bahwa aktor Indonesia akan turut berperan di film STAR WARS  : The Force Awakens . Huaaa...dahsyat! Hingga dalam 1 bioskop terdapat beberapa layar yang menayangkan-nya di waktu yang bersamaan. Luar biasa!

3 Aktor Indonesia yang berperan di STAR WARS The Force Awakens. Nggak main-main, mereka berhadapan dengan Han Solo yang diperankan oleh aktor kawakan Harrison Ford (Dok.SindoNews)
Bagaimana dengan STAR WARS ROGUE ONE yang tayang pada tanggal 16 Desember 2016?? Di tengah penantian kami untuk menyaksikan film tersebut, saya membaca sebuah undangan yang dikirim oleh Mbak Wawa melalui Blogger Crony. Tanpa berpikir lagi saya mengisi formulir pendaftaran online untuk mengikuti acara tersebut. Blogger Gathering STAR WARS and HYPERMART! Sungguh, andaipun diminta tiket pembayaran-pun saya rela...hehehe...Alhamdulillah, saya terpilih dan tanpa harus membayar tiket tentunya...hehehe...
Acara yang berlangsung jauh dari lokasi rumah tidak saya pikirkan lagi. Apapun akan saya lakukan demi STAR WARS...hahaha...Sabtu, 19 November 2016 pukul 10 pagi rombongan BloggerCrony telah tiba di HYPERMART Cyberpark  Karawaci Utara. Saya sudah membayangkan bagaimana seru-nya berbelanja di temani oleh para troopers dan tokoh lainnya. Poster-poster dan banner STAR WARS menghiasi setiap sudut kasir Hypermart. Ketika masuk kami juga seolah di sambut oleh berbagai hal mengenai film ini. Bahkan di bagian elektronik semua layar televisi menayangkan STAR WARS ROGUE ONE – khususnya program STAR WARS COSMIC SHELL CARD!
Haii...ketemu Jedi dengan Light Saber-nya loh!
Hallo World , izinkan saya memamerkan koleksi COSMIC SHELL CARD  dari STAR WARS kebanggaan kita bersama! Yeaaay, Thanks a bunch untuk Hypermart, Tabloid Genie, SINDO, Blogger Crony dan tentunya Disney yang telah menciptakan COSMIC SHELLS dan mengedarkan pertama kali di Indonesia sebagai negara pertama di ASIA. It was very kind of you!  Yeaay, saya bisa pamer ke penggemar STAR WARS di seluruh dunia mengenai COSMIC SHELLS ini! Kenyataannya saya memang menerima beberapa pesan di inbox Instagram dari penggemar STAR WARS di luar negeri yang menanyakan mengenai collectible ini. My Lovely yang  juga penggemar berat STAR WARS dan  saat ini bekerja di Auckland New Zealand saya tanyakan mengenai program ini. Dia belum mengetahui-nya program COSMIC SHELLS ini. Huuu...makin giranglah saya karena menjadi salah satu penggemar pertama yang bisa memiliki 24 COSMIC SHELL CARD dengan lengkap!!!


Kamu juga bisa mendapatkan koleksi ini kok. Ini merupakan Instan Loyalty Program Cosmic Shell Star Wars dari Hypermart, berlangsung selama 2 bulan dari tanggal 17 November 2016 hingga 11 Januari 2017. Cara mendapatkannya sangat praktis! Begini caranya :
  • Yang pasti kita harus berbelanja di Hypermart . Berbelanja minimal Rp 100.000 maka kita  bisa mendapatkan 1 Cosmic Shell dalam kemasan plastik. Cosmic Shell terdiri dari 24 seri dimana didalamnya terdapat 8 karakter dari film Star Wars Klasik, 8 karakter dari film Star Wars Force Awaken, dan 8 karakter dari film terbaru Star Wars Rogue One.
  • Dari 24 seri tersebut ada 8 seri yang bertanda khusus yang bisa di scan untuk menampilkan film hologram menggunakan aplikasi Hypermart Star Wars yang bisa diunduh dengan platform Android dan IPhone serta menggunakan bantuan dari Cosmic Box yang dapat dibeli terpisah selain album Cosmic Shell.
  • Album Cosmic Shell atau Collector Book  dapat dibeli terpisah di Hypermart  sejak tanggal 17 November 2016 , masing – masing seharga Rp 59,900 dan Cosmic Box seharga Rp 14,900.
  • Kita  bisa mengumpulkan maksimal 10 Cosmic Shell untuk pembelanjaan biasa .
  • Jika dalam belanjaan ada 1 saja produk sponsor non elektronik maka kita bisa mendapatkan tambahan 1 Cosmic Shell,  bisa mendapatkan tambahan maksimal 5 Cosmic Shell dari pembelanjaan produk sponsor
  • Kita juga bisa mendapatkan tambahan 1 Cosmic Shell bila menggunakan pembayaran dengan kartu debit CIMB Niaga Hypermart Savers. Berlaku kelipatan. Maksimal tambahan Cosmic Shell dari pembayaran menggunakan kartu debit CIMB Niaga Hypermart Savers yang bisa didapat adalah 5 Cosmic Shell. Penawaran khusus ini berlaku hanya dari tgl. 17 November – 28 Desember 2016.
  • Jika berbelanja diatas 1 juta rupiah, terdapat lebih dari 5 produk sponsor didalamnya & menggunakan pembayaran dengan kartu debit CIMB Niaga Hypermart Savers maka total maksimal Cosmic Shell yang bisa didapatkan adalah sebanyak 20 Cosmic Shell dalam 1 struk.
  • Jika belanja senilai total Rp 1 juta dan di dalamnya terdapat 5 produk sponsor maka bisa mendapatkan 15 Cosmic Shell
Instan Loyalty Program Hypermart ini  dapat dimanfaatkan oleh siapapun juga, dari berbagai kalangan. So kita belanja keperluan sehari-hari di Hypermart dengan sangat seru! Keren banget yach? Belanja dengan nuansa STAR WARS dimana lagi kalau bukan di Hypermart?
Dibagian elektronik Hypermart, ditayangkan mengenai Star Wars Cosmic Shell dan cara-cara merakitnya


Dengan keseruan berbelanja di momen HYPERMART STAR WARS kita juga bisa ber-wefie ria dengan berbagai nuansa yang tersedia, dan dapat mengikuti kompetisinya loh! Cara mengikuti WEFIE CONTEST: Setiap pembelanjaan dengan menggunakan Hicard minimal Rp 50.000, kita bisa melakukan foto wefie didalam area toko Hypermart bersama dengan atribut promosi Star Wars dan melakukan upload foto wefie di FB/Twitter/IG dengan men tag sosmed SINDO Group dan hicard_id
"Mom, I'm waiting the Force coming at Hypermart"
Ada lagi nih keseruan yang bisa diikuti oleh anak, keponakan, cucu, adik atau-pun anak tetangga dan anak yatim yang bisa kita ajak berbelanja ke Hypermart. Ikuti COLORING COMPETITION yang akan berlangsung di Hypermark Puri Indah Jakarta Barat tanggal 3 Desember 2016 atau Hypermart Pejaten Village Jakarta Selatan tanggal 7 Januari 2017
Mom, I'm the winner of Coloring Competition! Aiih pinter, anak siapa sih nih? :D
Yuk ajak mereka ke sana! Eeh,,,eh, untuk penggemar Star Wars yang sudah mengoleksi Cosmic Shells Card dan memiliki serie yang dobel-dobel... kita tukeran di lokasi sana yuk!  Sambil menyebar virus STAR WARS ke adik-adik kita ini, dan pada saat STAR WARS DAY 2017 akan lebih ramaaaiiii lagiii....

Keponakan saya yang saat ini tinggal dan sekolah di Berkeley USA bulan lalu mengirimkan foto-nya di salah 1 mall di sana. Sayang, dia salah kostum...hahaha...semoga tidak terjadi pertempuran antara pasukan Star Wars dan tokoh hero di t-shirt-nya...hahaha..
Kalau sampai salah kostum seperti keponakan saya itu, kamu bisa beli t-shirt bergambar tokoh-tokoh Star Wars langsung di Hypermart. Bahkan bisa dapat cosmic shell card deh :)
Ayooo , Adik – Adik..... tahun 2017 “May the 4th be with you” , 16 Desember 2016 kita menyaksikan STAR WARS ROGUE ONE dan ajak ortu-mu belanja seru di Hypermart terlebih dahulu ....so much more!

6 comments:

  1. Hoo..ternyata mo diputar di bioskop akhir Desember ini ya? Bentar lagi dong!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pertengahan Desember, Kakaaak :D
      Bawa tuh keponakan2 ke Hypermart Pejaten tgl 7 Januari 2017 untuk ikut lomba mewarnai-nya.
      Tante-nya ber-wefie ria deh :D

      Delete
  2. Ada yang punya kelebihan cosmic shell no 3,4,6,12 dan 19.boleh tukeran?

    ReplyDelete