Sunday 18 March 2012

Hari Gini Masih Ber-Koperasi???!

Hari gini masih ber-koperasi??!!! Blah, berasa zaman SMP aja...Eit, tapi dikarenakan undangan Rapat Anggota Tahunan ke-24 Koperasi Kredit Sehati maka saya cancel beberapa acara di Sabtu, 25 February 2012. Sebenarnya acara lainnya juga banyak manfaat yang bisa saya dapatkan, tapi berhubung rapat kali ini merupakan rapat tahunan dan saya sedang ingin mendalami ilmu tentang Hutang Produktif akhirnya saya mengharuskan datang ke rapat yang dimulai pukul 08.00 pagi di Kantor Pusat Kopdit Sehati. Jadi nggak seperti kebanyakan orang yang mungkin berharap mendapatkan uang transportasi saat datang ke rapat jika kita tepat waktu. Wah, kalau materi yang diharapkan sih dengan datang ke berbagai event/undangan maka kalau ngitungin hadiah doorprice/games/mengajukan pertanyaan/kuis yang saya menangkan selama 1 – 2 tahun ini hasilnya bisa untuk naik haji ;-D
Hhmmm, gak usah heran ya kenapa saya lebih milih ke acara yang peserta-nya “Mbok2 dan Mamang2” dibandingkan acara yang tamu-nya para “Om2 Keren or Ibu2 Soksial-lita”. Lain waktu saya akan menjelaskan mengenai potensi dunia koperasi di Indonesia. Itu-pun kalau masyarakat kita masih belum mengerti hal tersebut.
Sampai di depan gedung Kopdit Sehati yang merupakan asset lembaga tersebut telah tampak barisan anggota yang antri absen sambil diberi souvenir (pulpen) plus uang transportasi sebesar @ Rp 25.000 ,-
Oh ya, para anggota yang hadir juga diwajibkan memilih calon pengurus dan calon pengawas koperasi untuk periode berikutnya. Acara berlangsung tepat waktu - yah,dikarenakan peserta yang hadir tepat waktu akan diberikan transport ;-D Astaqfirullah, ternyata harga kedisiplinan waktu hanya Rp 25.000 ,- ya????!! Hadirin diminta berdiri untuk menyanyikan lagu Indonesia Raya , Himne Koperasi en....mengheningkan cipta. Wakakakak...bagi non-PNS hal ini seperti layaknya saat kita SD ya? ;-D
Setelah itu berlangsunglah pemaparan seluk beluk mengenai Koperasi dari Pengurus dan lain-lainnya. Penekanannya kami dianjurkan untuk meminjam uang di koperasi. Banyak loh manfaat ekonomi yang bisa didapatkan apabila kita menjadi anggota koperasi, namun sayangnya  mindset amasyarakat Indonesia masih sekedar menjadi pegawai atau pedagang yang sekedar "mencari makan". Andai kemampuan pikiran dan tindakan kita dapat berkembang bersama ditunjang oleh perekonomian koperasi....waw...waw...waw...asyik kali ya bangsa ini :) Pada rapat anggota tahun 2010 saya menanyakan mengenai unsur ribawi pada jasa pinjaman, namun Insya Allah kami meminimalisasi dengan kesepakatan bersama dan transparan. Jasa disepakati oleh seluruh anggota, dengan sistem kekeluargaan dan kepercayaan kok.


Tanpa berpanjang lebar, jika kamu ingin menjadi anggota Koperasi Kredit Sehati silakan hubungi saya, karena untuk dapat menjadi anggota harus direferensikan oleh anggota yang sudah aktif di koperasi. Keterangan mengenai Koperasi Kredit Sehati dapat dibaca di website INI.

No comments:

Post a Comment