Wednesday 18 March 2015

Pengajian Hijabers Community : Indahnya Qiyamul Lail


Dari beberapa taklim yang ada di Jakarta dskt, akhirnya saya memilih untuk hadir ke Pengajian Maret 2015 Hijabers Community. Pertimbangannya materi Qiyamul Lail, pembicara Ustad M.Fatih Karim (Founder @CintaQuranID), lokasi juga relatif mudah di jangkau walaupun nggak terlalu dekat dengan rumah saya, dan saya juga belum pernah singgah beribadah di Masjid Albina Senayan Jakarta Selatan – walaupun seringkali melewati.
Rencana datang ke kajian hari ini bersama Jeng Dian yang tiba-tiba harus masuk kerja (Tapi kami berdua rencana datang ke kajian tempat lain), kemarin di kantor Mbak Yeye juga berminat ikutan setelah saya mention di foto Instagram, sedangkan Lia sehari sebelumnya sudah mengatakan mau istirahat di rumah – menurutnya kepagian...hehehe. Sendirian ke pengajian buat saya justru hal yang menyenangkan, karena niat saya khan untuk meneguk ilmu semata karena Allah. Ssst, bukan bermaksud riya, tapi catatan untuk kalian nih bahwa jika berniat baik lakukanlah walau tanpa ada yang menemani. Allah selalu bersama kita!
Saya tiba di Masjid Albina sudah pukul 10.10, mengisi buku tamu alias registrasi setiap peserta mendapat Voucher Hijabenka @ Rp 100.000 dan Voucher Discount Regular Class Cinta Quran @ Rp 500.000. Alhamdulillah, rezeki wanita sholehah :D Tetapi berhubung saya datang pukul 10.15 saya-pun tak mendapat jatah snack box.

Voucher
 
Baru saja saya duduk di karpet MC membuka acara dengan memanggil Lina dan Adist untuk membacakan ayat beserta terjemahan Surat Al Furqon 63 – 65.
Beberapa menit dari pembacaan Al Quran Ustad Fatih Karim datang dan langsung memberi kajian mengenai Qiyamul Lail.
Arti dari Qiyam adalah Berdiri dan Lail adalah Malam. Pembahasan kali ini mengenai : Apakah Qiyamul Lail, Kendala menjalankannya dan Keuntungan dalam menjalankan Qiyamul Lail.
Ustad Fatih Karim banyak bercerita dengan berbagai kisah nyata yang merupakan manfaat dalam menjalankan orang-orang yang menjalankan shalat sunah ini. Siapakah diantara kita yang tidak memiliki masalah? Semua manusia ciptaan-Nya pasti memiliki masalah, dan mereka menyikapi masalah ini dengan 2 hal, yakni : Semakin dekat dengan Allah atau Semakin jauh dengan Allah. Pasti-lah semua harus mampu menghadapi ujian tersebut. Seorang Rasulullah saja menghadapi ujian kok, bahkan lebih berat daripada manusia biasa. Manusia diberi ujian adalah cara Allah sayang kita.

Keutamaan shalat Qiyamul Lail diantaranya adalah :
  1. Terhindar dari penyakit. Bikin sehat!
  2.  Allah SWT akan mengangkat derajat kemuliaan orang yang gemar melaksanakannya.
Tips dan trik supaya kita bisa melaksanakan shalat Qiyamul Lail :
  1. Jangan tidur terlalu malam. Ternyata tidur lebih awal tuh sunnah loh...
  2. Kurangi makan malam (Horeee,,,kata yang diet! :p)
  3. Mengerti keutamaan Qiyamul Lail
  4. Minta lingkungan kita membiasakan shalat ini (Kalau saya pribadi sih lebih suka sendirian ya, secara ini moment saya untuk curhat privacy kepada-NYA)
  5. Awalnya dicoba 1 malam dalam seminggu, khususnya malam Jumat. Nanti-nanti bisa jadi kebiasaan.
Saat berlangsungnya tanya jawab saya tidak dapat mendengar pertanyaan dan jawaban secara jelas dikarenakan listrik mati sehingga tidak menggunakan microphone. Seusai kajian kami melaksanakan shalat Dzuhur berjamaah. Saya mencari-cari box untuk sedekah buku, tetapi saya tidak menemukannya. So buku yang niatnya ingin disedekahkan saya bawa pulang kembali deh....

4 comments:

  1. wah asik ya Mba bisa hadir di event pengajian hc :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah...semoga nexttime kita bisa silaturahim di event pengajian HC ya :)

      Delete
  2. thanks for sharing mba! Salam kenal from IHB :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Thanks for visiting my blog, Kak Ola. Salam kenal :) *Beberapa kali ketemu di event sm Kak Ola,tp blm sempat menyapa...

      Delete