Saturday 11 August 2018

#KurbanDiKitaAja : Nggak Repot dan Sesuai Panggilan Zaman

Gubernur DKI Anies Baswedan melarang saya dan para tetangga membeli dan berkurban di sekitar rumah kami! Bahkan pedagang hewan kurban dan pengurus masjid perumahan yang setiap tahunnya melaksanakan kegiatan kurban dengan “omzet” senilai ratusan juta tahun ini benar-benar dilarang melaksanakan kegiatan kurban. (Haiiis diskriminasi...orang beribadah kok dilarang? Dan aneka tuduhan lainnya berhamburan jika kita tidak mengerti kebaikan dibalik larangan tersebut). Instruksi gubernur nomor 123 tahun 2017 tentang pengendalian dan pemotongan hewan dengan radius 1 (satu) kilometer dari Equestrian Venues Pulomas dalam rangka dukungan penyelenggaraan Asian Games XVIII tahun 2018. Yess, bahkan perumahan tempat saya tinggal berhadapan langsung dengan Jakarta International Equestrian Park Pulomas. Pagar rumah keluarga saya hanya sekitar 300 meter dari gerbang Pacuan Kuda Pulomas.
Lantas apakah keluarga kami harus demonstrasi terhadap larangan ini? Oh NO, dan saya bersyukur karena dalam 3 tahun terakhir ini Almarhumah Ibu melaksanakan kurban melalui Dompet Dhuafa.


Sunday 5 August 2018

Healthy Lifestyle With Gadget

Mall Kelapa Gading hingga saat ini menjadi favorit tempat jajan keluarga saya. Lokasinya relatif dekat dari tempat tinggal kami, hingga saya mendengar bahwa Samsung mengadakan acara bertema healthy lifestyle with gadget, maka dengan yakin saya segera menuju Samsung Store by Nasa yang baru saja di-upgrade hingga lebih modern dan elegan di Mall Kelapa Gading 3 Jakarta Utara.


Baru 2 bulan lalu saya ingin memiliki smartwatch bersamaan dengan munculnya niat untuk selalu bergaya hidup sehat dan memperbanyak gerak yang menyehatkan. Waktu adalah kekayaan yang paling berharga, sama halnya dengan kesehatan yang merupakan kekayaan yang paling berharga. Kebayang khan jika kita memiliki keduanya dengan terbaik, maka betapa kaya raya-nya kita.
Beberapa kali saya menanyakan mengenai smartwacht ke seorang teman, tetapi ia mengatakan bahwa untuk memantau aktifitas geraknya dia masih menggunakan smartphone. Wah, saya rasa nggak praktis deh jika berolah raga dengan membawa-bawa smartphone, apalagi saat ini saya mendengar dan membaca peringatan kewaspadaan kita terhadap jambret. Beberapa berita yang diceritakan oleh seorang teman, rekannya dijambret saat sedang melakukan olah raga lari pagi.

🚶🚶🚶